#BackToSchool menjadi tagar menarik yang menandakan kegiatan belajar mengajar akan kembali dilaksanakan. MAN 2 Kota Bogor mulai 14 Juli 2025 melaksanakan upacara hari senin dan pembukaan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA). Selain itu, pembelajaran juga Kembali dilaksanakan untuk kelas XI dan XII. Pembina upacara pada hari Senin, yakni Kepala Kantor Kementerian Agama Kota bogor, H. Dede Supriatna, S.Ag., M.Pd.I., dengan didampingi oleh Kepala MAN 2 Kota Bogor, Drs. H. Eman Supriyatman, M.Pd. Dalam amanatnya, Pembina upacara mengucapkan selamat datang bagi peserta didik baru di MAN 2 Kota Bogor.
Setelah selesai upacara dan pembukaan MATSAMA. Seluruh calon peserta didik kelas X diarahkan ke Aula, sedangkan kelas XI dan XII ke kelas masing-masing denga wali kelas yang sudah ditentukan oleh Wakil Kepala Bidang Kurikulum. MATSAMA hari pertama, diawali dengan beberapa pengenalan MAN 2 Kota Bogor dan lingkungannya. Materi pertama, Visi dan Misi MAN 2 Kota Bogor yang dipaparkan oleh Kepala MAN 2 Kota Bogor. Materi kedua, Karakteristik Istimewa Pada Pelaksanaan Kurikulum Merdeka yang dipaparkan oleh Dra. Hj. Baeti Suharti, selaku Wakil Kepala Bidang Kurikulum. Materi ketiga, Moderasi Beragama yang dipaparkan oleh H. Dede Supriatna, S.Ag., M.Pd.I., yakni Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bogor. Materi terakhir, Pengembangan Mutu Madrasah dipaparkan oleh H. Ade Rahman, S.Si., M.Pkim., selaku Ketua P2MM.
MATSAMA hari pertama dilaksanakan mulai pukul 07.00 – 14.00 WIB.
©?Humas MAN 2 Kota Bogor